Juaranya Battle off Air Mineral Kemasan

 

 

Air mineral mengandung beragam mineral, antara lain kalsium, magnesium, selenium, dan natrium. Berkat kandungan inilah air mineral memiliki banyak manfaat yang baik untuk tubuh.

Salah satu Youtuber lokal ternama, Tasyi Athasyia, belum lama ini telah membuat video battle yang viral di kalangan milenial dan Generasi Z (Gen Z). Video yang di unggah telah ditonton oleh lebih dari ratusan ribu orang.

Dalam video bertajuk “Tasyi Mukbang & Battle off Air Mineral Kemasan”, Tasyi membandingkan 12 air mineral kemasan dari berbagai merek ternama di Indonesia.

Perempuan bernama asli Luly Athasyia itu sering membuat konten video battle yang kerap membandingkan sejumlah produk makanan dan minuman secara langsung tanpa disponsori oleh pihak mana pun.

Sejumlah produk pernah dibandingkan, mulai dari boba, susu, kopi, saus sambal, makanan siap saji, teh dalam kemasan, hingga yang terbaru, air minum dalam kemasan.

Konten Battle off Air Mineral Kemasan”” bermula ketika Tasyi mendapat sebuah tantangan dari followernya. Saat itu, Tasyi sempat menolak karena khawatir air mineral tidak dapat dibedakan. Namun, akhirnya Tasyi menerima tantangan tersebut.

Pada Video battle air mineral, Sebanyak 12 merek air mineral kemasan disiapkan di hadapan Tasyi tanpa ada keterangan merek.

Kemudian, Tasyi mengelompokkan 12 merek air mineral kemasan tersebut. Mulai dari yang paling tidak disukai karena terasa berat, sepat, asin, dan tertinggal di mulut, hingga yang paling disukai karena terasa cair, mudah ditelan, dan lebih ringan. Hingga, Tasyi menemukan air mineral yang terbaik menurutnya. Air mineral yang memberikan rasa sejuk atau dingin di suhu ruang.

Dalam video tersebut, kita dapat mengambil kesimpulan bahwa air mineral kemasan yang di jual dipasaran memiliki rasa yang berbeda-beda.

Pada dasarnya, ada berbagai jenis mineral yang secara alamiah terkandung dalam air minum. Seluruh mineral ini terlarut dalam air dan akan dideteksi oleh lidah.

Rasa air ditentukan oleh kandungan mineral dan beberapa komponen lainnya. Sebagai contoh, air suling biasanya tak memiliki rasa karena proses penyulingan (distilasi) telah menghilangkan mineral dan senyawa kimia di dalamnya.

Melansir sebuah studi pada jurnal Water Research, mineral yang paling berperan dalam memberikan rasa pada air yaitu magnesium, sulfat, kalsium dan bikarbonat. Kandungan zat tersebut yang telah memberikan rasa khas pada mata air, sumur, penyulingan, hingga kemasan.

Uniknya, rasa air minum juga bergantung pada kondisi tubuh Anda dan dari mana sumber air berasal. Satu sumber air mungkin mengandung mineral dalam jumlah yang lebih tinggi dibandingkan sumber lain.

Jadi, jika rasa air minum kemasan dari merek A berbeda dengan merek lainnya, hal ini disebabkan karena sumber air baku yang digunakan pun berbeda. Begitu pun dengan air galon dan air rebusan, keduanya pasti memiliki rasa khas yang berlainan.

 

Demikian artikel dari bosspacking tentang Juaranya Battle off Air Mineral Kemasan, Selain itu Kami menyediakan berbagai paket untuk pembuatan pabrik air minum dalam kemasan (amdk) dari paket yang standar sampai ke paket yang deluxe. Dengan berbagai sistem yang terintegrasi menjadi suatu produk air minum yang dapat bersaing di pasaran. kami menyediakan beberapa sistem yang terkini, antara lain: Paket Pabrik AMDK (Air Minum Dalam Kemasan) Mini, Paket Pabrik AMDK (Air Minum Dalam Kemasan) Kapasitas 2.000liter/jam, Mesin Packing Horizontal, Mesin Ozon Generator dan Mesin Oxygen Generator.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *